Kamis, 18 Januari 2018
Kerajinan dari plastisin
BERKARYA DENGAN PLASTISIN
(Pembuatan tema “TANAMAN” dengan sub tema”BUAH-BUAHAN”)
Dengan tema”TANAMAN” subtema “BUAH-BUAHAN,
Dibawah ini saya akan menjelaskan bagaimana cara dari pembuatan
plastisin itu sendiri sehingga bisa menghasilkan beberapa karya yang
bisa dinikmati bersama, sebagai contoh tema diatas,caranya sebagai
berikut:
Alat/bahan:
- Plastisin warna-warni
- Pisau kater
- Clemek
- Papan abon
- Serta tentukan tema apa yang ingin di buat
Cara pembuatannya:
- Pasang lah terlebih dahulu clemek, karena ini berguna agar pakaian yang kita gunakan tidak kotor terkena plastisin yang akan digunakan.
- Pilihlah warna apa yang digunakan untuk mengkreasikan karya kita tersebut, kemudian potong jika dianggap terlalu besar.
- Setelah dipotong, letakkan plastisin ditelapak tangan serta bulat-bulatkan plastisisn tersebut agar lentur .
- Setelah itu pakai teknik gulung, dengan cara mengambil sebagian yang kecil dari hasil pijatan tadi dengan meletakkan ke telapak tangan,Lalu gesekkan telapak tangan yang berisi plastisin tadi berulang kali, sampai plastisin yang kecil tadi membentuk panjang seperti mie(ukuran dan banyaknya sesuai dengan keinginan kita sendiri) seperti gambar:
5. Setelah selesei,susun seperti lingkaran
dari yang kecil –besar atau tergatung apa yang kita inginkan, lalu
kemudian ratakan bagian-bagian luar yang terlihat bekas-bekas lingkaran
serta buat tumpuan untuk keranjang. Agar keranjang bisa lengket pada
papan abon yang telah disediakan tersebut sehinga membentuk seperti
keranjang tanpa tentengan seperti gambar:
6. Selanjutnya tugas kita ialah membuat
tentengan untuk keranjang tersebut, dengan cara yang sma gesekkan
plastsisin tadi berulang kali, sehingga membentuk seperti mie kembali,
untuk pembuatan tentengan keranjang disini , saya menggunakan dua warna
agar perpaduannya lebih bagus untuk dilihat, setelah itu, pilinkan kedua
plastisin yang panjang tadi, sehingga membentuk seperti gambar:
7. Setelah itu tempelkan pada keranjang tadi dengan perlahan seperti gambar:
8. Setelah itu tugas kita ialah membuat
berbagai macam bentuk buah-buahan yang diinginkan, seperti
strawberri,pisang,anggur,mangga,sirsak,dan manggis dengan cara mengambil
seperlunya plastisin lalu membulatkannya, untuk pembuatan daun kita
gunakan teknik sisik sehingga membentuk seperti kelopak , seperti gambar:
9. Setelah itu buat dua buah keranjang lagi
untuk meletakkan buah-buahan yang telah dibuat tadi dengan cara
mengambil secukupnya plastisin, lalu letakkan ditangan, lalu gunakan teknik pijat (sesuai
keinginan hati untuk ukurannya), setelah itu gabungkan dengan tumpuan
yang telah diletakkan diatas papan abon (agar keranjang bisa lengket
dengan kuat). Seperti gambar:
10. Setelah itu kreasikan sendiri sesuka hati di atas papan abo tersebut, dan selesai.
Membuat Kerajinan Dari Polymer Clay
Kali ini saya akan membahas tentang clay polymer untuk membuat hiasan
yang menarik, kamu pasti bisa membuatnya dan untuk hadiah orang yang
kamu sayangi ataupun untuk usaha. usaha di bidang clay polymer sangat
menguntungkan lho. Hampir setiap bulannya ada saja acara besar seperti
ulang tahun, cendramata pernikahan, valentine dll. So jadilah orang yang
kreatif ini baru sebagian kecil contoh membuat hiasan dari clay polymer
.
Ok kita bahas kembali untuk bahan clay polimer bisa kamu dapatkan dengan mudah di toko alat tulis di kota kamu
Baiklah mari kita mulai, di simak yah
Masukan kayu di lantai yang datar, agar akan memudahkan kamu dan ratakan menggunakan roll kayu
Keluarkan hasil pertama polymer dan taruh di lantai yang lain
Cetak menggunakan cetakan kue
Gunakan stempel huruf, dan pastikan stempel dalam keadaan bersih
Sebelum menggunakan stempel, alangkah lebih baik tes ke dalam clay polymer lain yg tidak di gunakan
Berikut hasil dari clay hitam dan putih, kalo saya lebih suka yang hitam, kalo putih sedikit kelihatan kotor
sumber : http://idea-usaha.blogspot.co.id/2011/06/cara-membuat-hiasan-dari-clay-polymer.html
Ok kita bahas kembali untuk bahan clay polimer bisa kamu dapatkan dengan mudah di toko alat tulis di kota kamu
.
Masukan kayu di lantai yang datar, agar akan memudahkan kamu dan ratakan menggunakan roll kayu
Keluarkan hasil pertama polymer dan taruh di lantai yang lain
Cetak menggunakan cetakan kue
Gunakan stempel huruf, dan pastikan stempel dalam keadaan bersih
Sebelum menggunakan stempel, alangkah lebih baik tes ke dalam clay polymer lain yg tidak di gunakan
Berikut hasil dari clay hitam dan putih, kalo saya lebih suka yang hitam, kalo putih sedikit kelihatan kotor
sumber : http://idea-usaha.blogspot.co.id/2011/06/cara-membuat-hiasan-dari-clay-polymer.html
Kerajinan Dari Bahan Gips
Patung Gips- Bahan dan Teknik Cara Membuat Patung (Gypsum)
Patung Gips- Bahan dan Teknik Cara Membuat Patung (Gypsum) -
Sejak zaman dulu benda- benda seni seperti patung, seni bangunan, seni
lukis dan bahkan seni yang cara membuatnya dengan teknik dasar atau
cetak grafis yang berupa dinding bangunan, teknik cap pada batu telah
ada.
Karya seni tersebut juga banyak menyertai perkembangan sejarah peradaban
manusia di mancanegara, Asia atau di luar Asia. Pada zaman sekarang ini
karya seni juga telah berkembang pesat seperti teknik pembuatan, tema
karya dan bahan yang beragam.
Ragam bahan dan teknik pembuatan patung
Teknik pembuatan karya tiga dimensi yang diterapkan dalam membuat patung
antara lain dengan teknik cor, butsir, tempa, las, konstruksi dan pahat
juga cetak.
Teknik pembuatan patung berbahan semen menggunakan teknik patung, cor.
Sedangkan dengan bahan tanah liat dengan teknik butsir. Bahan kayu dan
batu dengan menggunakan teknik pahat.
Karya seni patung dari bahan gips (gypsum)
Dengan bahan Gips untuk bahan patung salah satunya proses yang mudah.
Gips adalah benda buatan keras, bertekstur kasar dan mirip dengan batu
putih.
Gips merupakan benda yang tergolong benda lunak dan mudah dibentuk dalam
seni pahat. Berbeda dengan bahan kayu dan batu yang struktur materinya
keras. Gips ini juga dapat dibentuk dengan bentuk relief, aneka model
serta ornamen ukir.
Membuat patung dari bahan gips
Bahan - bahan untuk membuat patung gips serta bahan dan alat yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut :
- Sediakan Serbuk Gips secukupnya.
- Pahat ukir atau pahat grafis, bisa juga menggunakan alat cutter besar dan pisau kecil.
- Wadah berbahan plastik atau botol air mineral untuk mencetak serbuk grafis.
- Pemukul pahat.
Dengan melalui suatu proses dari awalnya melalui suatu proses. Berikut ini tahapan membuat patung gips:
- Buat desain sebelum membuat patung.
- Serbuk gips dimasukan kira- kira 3/4 ukuran botol yang telah dipotong bagian ujungnya.
- Setelah memasukan air kedalam botol sampai penuh kemudian aduk untuk meratakan.
- Diamkan hingga campuran gips berubah menjadi padat.
- Sobek botol tersebut untuk melepaskan cetakan dan gips mulai dapat dibentuk dan di desain sesuai keinginan.
Cara membuat kerajinan dari fiberglass
Membuat Kerajinan Fiberglass Beserta Contoh dan Cara Membuatnya Dengan Mudah
Sehingga adonan yang dapat mengeras tersebut dibentuk menggunakan cetakan, pada sekarang ini banyak sekali aksesoris atau membuat body alternatif menggunakan bahan fiber.
Seperti membuat body kendaraan, patung, aksesoris, souvenir, panah fiber dan aksesoris lainya, kerajinan diatas sering disebut sebagai kerajinan dari bahan keras. yang terbuat dari bahan fiber, yang dapat kalian beli peralatan fiber di toko kimia .
Bahan Fiberglass yang Dibutuhkan Untuk Membuat Kerajinan Fiber
1. Resin
Resin merupakan bahan utama untuk membuat fiberglass, biasanya dijual di toko-toko dalam bentuk cairan kental tanpa warna. Fungsinya digunakan untuk bahan utama sebagai bahan pembentuk polimer, jenis resin memiliki banyak macamnya. Untuk bahan aksesoris fiberglass biasanya bahan yang digunakan resin bening dan resin keruh.
Baca Juga: Kerajinan dari Stik Es Krim
2. Katalis
Cat berwujud cairan yang digunakan sebagai campuran resin, katalis memiliki karakter berwarna bening dan memiliki bau yang menyengat. Fungsi katalis berfungsi sebagai mempercepat proses pengerasan polimerasi resin, semakin banyak campuran katalis yang digunakan. Maka semakin cepat proses pengerasan resin.
3. Material Isian
Material isian, digunakan untuk membuat produk material isian tidak diperlukan. Yang umum dan paling banyak digunakan untuk membuat produk yang sering kita lihat adalah Talk (talc powder).
4. Serat Kaca
Bahan ini berfungsi sebagai tulang atau sebagai penguat dan berpartisipasi dalam pembentukan resin menjadi betuk-bentuk yang kita inginkan dalam membuat kerajinan fiber.
5. Bahan tambahan
Bahan tambahan seperti pigmen warna, bubuk mutiara, cobalt, soda api, alat bersih dan alat lainya. Yang nanti akan kita gunakan sebagai bahan tambahan untuk membuat serat fiber.
Peralatan yang Digunakan membuat Kerajinan Fiberglass
- Alat yang dibutuhkan untuk membuat kerajinan fiberglass adalah tempat wadah yang akan digunakan sebagai penambung dan membuat adonan resin, untuk menghasilkan adonan yang baik. Maka gunakanlah wadah dengan takaran yang pas nantinya saat digunaka, bisa diperkirakan sendiri.
- Alat pengaduk bahan-bahan campuran, gunakan alat pengaduk dari bahan yang keras, semisal dari kayu atau logam dan lain-lain yang bisa anda gunakan sebagai alat penganduk bahan fiber.
- Alat Cetakan, usahakan memilih alat cetakan yang halus pinggirnya, jangan menggunaakan alat cetakan yang kasar, karena nanti dapat mengakibatkat serat fiber pada kerajinan fiberglass, yang akan kita buat nanti.
- Alat tambahan, seperti apmlas atau pengalus dan gerinda yang akan digunakan sebagai alat menghalus.
Cara Membuat Fiberglass
- Langkah pertama sebelum membuat kerajinan fiberglass adalah menyiapkan terlebih dahulu cetakan fiberglass yang akan kita gunakan sebagai bentuk dasar. Jika masih bingung untuk mencari cetakan, anda bisa cari cara membuat cetakan fiberglass sendiri, atau beli yang sudah jadi biasanya ada bisa beli di toko online.
- Jika sudah ada cetakanya, terlebih dahulu sebelum melaksanakan proses pembuatan patung atau produk fiber yang akan kalian buat nantinya. Bersihkan terlebih dulu cetakan fiberglass yang akan kalian gunakan, jangan sampai ada kotoran yang menempel pada permukaan cetakan, agar nanti hasil kerajinan fiberglass, dapat menghasilkan hasil yang memuaskan, tanpa ada serat fiber yang menempel pada kotoran.
- Buatlah adonan kerajinan resin dengan bahan-bahan diatas seperti bahan isian, katalis dengan takaran yang sesuai dengan kerajinan fiberglass yang akan kalian buat.
- Setelah semua telah kalian siapkan baik adonan dan tempat adonan, maka anda bisa memulai menuangkan adonan ke dalam cetakan. Pastikan semua permukaan sebelum menuangkan telah terisi dengan penuh oleh adonan.
- Agar nantinya dapat menghasilkan adonan yang kuat, Maka anda juga bisa menggunakan anyaman atau serat fiber dari kaca atau fiberglass mat.
- Setelah selesai, baru kalian keluarkan produk resin yang sudah mengeras dan kering dari cetakan, kemudian siapkan ember lalu isi ember tersebut mengguanakan air deterjen, setelah selesai kemudian masukan produk resin kedalam ember yang telah berisi air deterjen. Jika tidak ada deterjen anda bisa mengguanakan soda api sebagai bahan campuran air di ember nantinya, rendamlah selama kurang lebih 30 menit. apabila sudah anda rendam selama 30 menit baru, bisa kalian ambil.
- Ketika ingin menghilangkan kotoran yang menempel karena cetakan dan agar permukaan dapat halus. Anda bisa menggunakan amplas untuk mengluskanya, lakukan 3 sampai 4 tahapan dalam proses pengamplasan sesuai dengan kebutuhan.
- Pemberian warna produk resinm bisa kita lakukan dengan dua cara salah satunya kita bisa menambahkan pigmen warna saat membuat adonan, dan cara kedua anda bisa cat ketika sudah finishing.
- Untuk tahapan finishing terakhir, anda bisa menggunakan warna cat yang kalian inginkan, jika anda menginginkan kerajinan fiberglass terlihat bagus dan natural anda bisa cukup mengelapnya saja.
Membuat Gantungan Kunci
Yuk lihat vidio dibawah ini, agar lebih jelas lagi bagaimana membuat kerajinan fiberglass.
Contoh Kerajinan Fiberglass
Kerajinan dari fiberglass semakin populer di tengah masyarakat indonesia karena, material bahan fiberglass ini menawarkan banyak keuntungan. Plastik fiber bisa dipakai untuk membuat kerajinan berukuran kecil dan besar. Sesuai dengan karya dan kemauan untuk yang berukuran kecil, fiber mat tidak diperlukan. Sementara yang berukuran lebih besar, biasanya dibuat dilapisi dengan serat fiber.
Gantungan kunci fiberglass
Plakat fiberglass
Perahu fiberglass
Topeng fiberglass
Investasi kerajinan fiberglass relatif sangat murah, jika anda memperhitungkan faktor lain seperti ketahanlama dan perawatan. Kerajinan yang terbuat dari material ini mampu bertahan sangat lama meski tidak diberi perawatan yang serius.
sumber : https://infoana.com/membuat-kerajinan-fiberglass/
Langganan:
Postingan (Atom)
Goa Pindul
Apa itu goa pindul, di mana letak lokasinya, berapa harga tiket masuknya atau pertanyaan lain yang biasa kami temui. Di bawah ini aka...
-
BERKARYA DENGAN PLASTISIN (Pembuatan tema “TANAMAN” dengan sub tema”BUAH-BUAHAN”) Dengan tema”TANAMAN” subtema “BUAH-BUAHAN, Dibawah ...
-
Gelombang Bunyi adalah gelombang yang merambat melalui medium tertentu. Gelombang bunyi merupakan gelombang mekanik yang digolongkan seba...